Printer Epson L3110 Tidak Keluar Tinta, Apa Penyebab dan Solusinya?

Apakah kamu merupakan pengguna printer Epson L3110 dan sedang mengalami masalah tinta tidak keluar saat printer kamu gunakan? Kalau iya, di artikel ini kamu bisa temukan solusi untuk masalah printer Epson L3110 tidak keluar tinta, lho!

Epson L3110 sendiri adalah salah satu merek dan tipe printer yang paling umum digunakan di Indonesia. Soalnya, harga printer ini sangat terjangkau, namun hasil print-nya juga memuaskan. Makanya Epson L3110 banyak digunakan oleh para pengusaha fotokopian atau percetakan, maupun oleh mahasiswa.

printer epson l3110 tidak keluar tinta

Lantas, apa yang perlu kamu lakukan jika printer Epson L3110 tidak keluar tinta, ya? Dalam ulasan di bawah ini, kamu bisa temukan rangkuman langkah-langkah solusi mengatasi masalah tinta tidak keluar pada jenis printer Epson L3110. Apa saja ya solusinya?

Cek Kondisi Nozzle Printer

Masalah umum yang jadi penyebab printer tidak mengeluarkan tinta — termasuk pada printer Epson L3110 — adalah kondisi nozzle yang tersumbat. Untungnya, kamu bisa cek dulu apakah nozzle printer-mu memang tersumbat atau tidak tanpa harus membongkar printer. Soalnya, ada utilitas bernama Nozzle Check yang tersedia pada software printer di laptop atau PC-mu.

  1. Masukkan terlebih dahulu kertas ke dalam printer karena ada proses printing saat kamu menjalankan Nozzle Check nantinya.
  2. Buka program driver printer Epson yang sudah kamu install di laptop/PC, lalu hubungkan perangkatmu dengan printer.
  3. Untuk kamu mengguna OS Windows, buka tab “Maintenance” lalu pilih “Nozzle Check”. Sedangkan jika kamu menggunakan macOS, langsung klik “Nozzle Check” yang keluar di halaman utama.
  4. Setelah itu, layar akan menampilkan rangkuman kondisi nozzle printer Epson L3110-mu.
  5. Buka menu pengaturan “Device and Printer” dan klik kanan di ikon printer-mu, pilih opsi “Printing preferences”.
  6. Pada jendela Printing Preferences, klik tab “Maintenance”.
  7. Klik “Head Cleaning” dan klik tombol “Start”.

Setelah itu, kamu hanya perlu tunggu selama beberapa saat sampai proses pembersihan nozzle printer selesai dijalankan. Apabila kamu mendapatkan pesan kalau prosesnya sudah selesai, cek ulang kondisi nozzle lewat Nozzle Check seperti yang sudah dijelaskan pada tutorial di atas. Kemudian, kamu bisa ulang kembali proses pembersihan nozzle apabila memang dirasa perlu.

Cek Bahwa Tinta Benar Sudah Terisi

Meskipun terdengar sepele, tahukah kamu kalau selalu ada kemungkinan bahwa masalah printer Epson L3110 tidak keluar tinta disebabkan oleh level tinta yang ternyata sudah menipis sehingga perlu segera diisi ulang?

Akan tetapi, bagaimana cara mengetahui bahwa tinta printer Epson L3110 milikmu memang sudah perlu diisi ulang, ya? Sebenarnya caranya gampang, kok. Kamu hanya perlu cek level titnta printer dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Cari ikon shortcut printer pada taskbar laptop atau PC-mu, kemudian klik dua kali.
  2. Klik tab “Maintenance”, kemudian pilih opsi “EPSON Status Monitor 3”.
  3. Layar akan menampilkan jendela baru. Cari dan klik tombol “Approximate Ink Levels”.
  4. Setelah itu, kamu bisa melihat grafik berisi data perkiraan atau estimasi level tinta. Dari situ, kamu bisa nilai sendiri kalau tinta printer-mu memang sudah perlu diisi ulang atau belum. Dalam hal masalah printer Epson L3110 tidak keluar tinta, biasanya grafik menunjukkan bahwa level tinta printer sudah sangat rendah.

Cegah Masalah Printer Epson L3110 Tidak Keluar Tinta

Itu tadi beberapa solusi yang bisa kamu lakukan ketika menghadapi masalah printer Epson L3110 tidak keluar tinta. Hal berikutnya yang perlu kamu lakukan dan perhatikan adalah memastikan untuk mencegah masalah serupa terjadi di kemudian hari.

Beberapa langkah pencegahan yang dapat kamu lakukan seperti:

  1. Usahakan untuk menggunakan print setiap hari meskipun hanya selembar. Tujuannya adalah untuk mencegah risiko tinta kering atau menggumpal.
  2. Rutin cek level tinta printer agar printer-mu tidak kehabisan tinta sama sekali. Soalnya, hal tersebut bisa memicu masuknya angin ke dalam jalur tinta, yang juga bisa menimbulkan masalah lainnya.
  3. Pastikan kamu menggunakan tinta original yang sesuai dengan spesifikasi printer Epson L3110.
  4. Tutup printer  menggunakan kain setelah penggunaan untuk mencegah masuknya kotoran ataupun debu ke dalam printer.

Semoga dengan solusi dan pencegahan printer Epson L3110 tidak keluar tinta di atas, kamu bisa terus menjaga dan merawat kondisi printer-mu agar bisa selalu digunakan dengan normal, ya!

Sering Mengalami Windows Can’t Connect To The Printer? Seperti Ini Solusinya

Cara Mengatasi Windows-Cannot-Connect-to-the-Printer

Jika kamu merupakan orang yang sudah lama berkecimpung dalam dunia cetak mencetak kertas maupun berkas - berkas  maka sudah tentu pernah mengalami masalah pada windows yang tidak bisa terkoneksi dengan printer. Pastinya kamu akan mencari cara mengatasi windows cannot connect to the printer dengan sesegera mungkin.

Permasalahan ini terjadi akibat printer milikmu tersebut tak mampu untuk mengenali lagi berbagai macam jenis file mscms.dll yang ada di system32 pada sistem windows milikmu tersebut. 

Selain itu jika kamu merupakan pengguna windows tujuh hingga sepuluh maka akan mengalami nasib yang serupa juga, semisal seperti error code yang bermunculan seperti 0x0000007e, dan lain - lainnya.

Sebenarnya permasalahan ini muncul bukan akibat kerusakan yang terjadi pada printer milikmu, namun ada berbagai macam permasalahan lainnya yang menyerang driver dan sistem windows pada komputer milikmu itu. 

Berikut ini kami telah merangkum cara untuk mengatasi permasalahan - permasalahan seperti ini untuk segera memulihkan printer anda yang tidak bisa digunakan sebelumnya akibat masalah pada software aplikasi.

Cara Mengatasi Masalah Printer Yang Tidak Terhubung

1. Menyalin Mscms.dll

Langkah pertama yang harus kamu lakukan untuk mengatasi masalah ini yaitu dengan cara :

  1. membuka file windows explorer terlebih dahulu dan kemudian langsung menuju system 32 yang ada di local disk c. 
  2. setelah itu kamu harus mencari file dengan nama mscms.dll dan copy file tersebut. 
  3. Setelah di copy kemudian salin ke folder spooldriversx643 yang ada di system32.
  4. Lalu setelah langkah tersebut dilakukan, maka kamu bisa langsung pergi keluar dari windows explorer dan langsung melakukan restart pada komputer milikmu itu. 
Cara ini terbukti ampuh sebagai cara mengatasi Windows cannot connect to the printer, jika kamu mengalami masalah yang serupa maka bisa memakai cara ini sebagai salah satu alternatif solusi.

2. Melakukan Add A Printer

Penyebab windows tidak dapat terkoneksi pada printer salah satunya diakibatkan oleh perangkat pada printermu masih belum kamu tambahkan di sistem utama. Jika kamu ingin melakukan penambahan tersebut maka kamu bisa melakukannya dengan cara :

  1. membuka control panel lalu klik opsi hardware and sound. 
  2. Nanti disitu kamu akan menemukan opsi devices and printers, kemudian kamu bisa melakukan klik Add a printer yang ada di sebelah atas.
  3. Setelah kamu mengklik opsi tersebut maka komputermu akan melakukan scanning dengan sendirinya, pastikan jaringan komputermu sudah terkoneksi dengan baik dengan jaringan internet supaya nantinya printermu mampu dideteksi dengan komputer. 
  4. Setelah proses scanning selesai kamu bisa mengklik next dan langsung menginstall driver printer dengan mengklik have disk.

Ketika sudah dilakukan maka kamu akan langsung diminta untuk memasukkan setup yang ada pada printer yang akan kamu gunakan, kamu bisa memilih opsi browse untuk itu dan klik driver printer yang ada dalam direktori PrinterDriver. Setelah itu kamu bisa klik OK dan ikuti seluruh panduan yang sudah muncul di layar dan langkah selanjutnya yakni memberi nama pada perangkat printer yang baru saja kamu install.

Penutup

Printer yang tidak bisa terkoneksi dengan komputer adalah masalah yang seringkali muncul untuk para pengguna komputer maupun laptop. Banyak sekali alasan maupun penyebab yang bisa mengakibatkan masalah seperti ini muncul, mulai dari masalah yang ada di dalam printer itu sendiri, kertas yang ukurannya tidak sesuai dengan printer hingga kabel penghubung antara komputer dan printer yang mengalami masalah.

Jika printer sudah membaik kembali seperti ketika awal kamu membeli maka kamu sudah tidak akan kebingungan lagi untuk mencetak berbagai macam dokumen, gambar, dan lainnya menggunakan lembaran - lembaran kertas yang sudah kamu sediakan sebelumnya. Dengan adanya mesin ini tentu saja membuat orang - orang semakin mudah untuk membuat berbagai macam berkas, surat - menyurat, dan lain semacamnya tanpa harus melakukan penulisan berulang kali.

Demikian artikel mengenai cara mengatasi windows cannot connect to the printer, masalah seperti ini seringkali dialami oleh mereka para pengguna printer. Kami telah menyediakan bermacam cara untuk mengatasi hal tersebut berdasarkan rangkuman di atas.

2 Cara Mengatasi Hasil Printer Bergaris di Epson L360

Salah satu masalah yang sering ditemukan pada pengguna printer adalah hasil print bergaris. Dan di dalam artikel ini, kamu bisa temukan solusinya, terutama jika kamu merupakan pengguna printer Epson L-360. Kalau begitu, bagaimana ya cara mengatasi hasil printer bergaris di Epson L-360?

Kenali Dulu Apa Penyebabnya

Sebelum kamu buru-buru cari cara mengatasi hasil printer bergaris pada printer Epson L-360, kamu perlu mengetahui terlebih dahulu apa saja penyebab masalah tersebut. 

Dengan begitu, kamu bisa melakukan pengecekan untuk mengidentifikasi di mana sebenarnya letak masalahnya sebelum mencoba cara mengatasi hasil printer bergaris di Epson L-360.

Mengatasi Hasil Printer Bergaris di Epson L360

Dan secara garis besar, masalah hasil print bergaris pada Epson L-360 disebabkan oleh beberapa faktor seperti :

  • Printer yang sudah lama tidak digunakan.
  • Tinta infus yang tidak mengalir ke komponen printing.
  • Tinta printer habis.
  • Debu atau kotoran yang menyebabkan penyumbatan pada bagian head printer.
  • Pada seri lama, penyebabnya bisa jadi karena tuas kontrol tinta yang ada di dekat tabung belum berada di posisi print.

Beruntungnya, masalah hasil print bergaris pada printer Epson L-360 ini bisa diatasi dengan solusi yang terbilang serupa, apapun penyebabnya. Kalau begitu, seperti apa ya cara mengatasi hasil printer bergaris di Epson L-360?

Mengatasi Hasil Printer Bergaris di Epson L-360 dengan Maintenance

Dalam mengatasi masalah yang satu ini, secara umum maintenance sudah dibilang cukup menjadi solusi. Lebih tepatnya adalah maintenance dengan cek nozzle (nozzle check) alias melakukan head cleaning, alias membersihkan bagian head printer. Alternatif kedua adalah melakukan power ink flushing.

Kalau begitu, seperti apa ya tepatnya langkah-langkah untuk mengatasi masalah hasil print bergaris di Epson L-360 dengan kedua solusi tadi? Simak tutorial lengkapnya di bawah ini dulu, ya!

1. Nozzle check.

Untuk melakukan nozzle check, langkah-langkah yang perlu kamu lakukan adalah sebagai berikut. Sebagai catatan tambahan, cara mengatasi hasil printer bergaris di Epson L-360 yang satu ini dilakukan pada laptop atau PC yang menjalankan Windows 10. Kalau kamu adalah pengguna Windows yang serinya berbeda, kamu bisa sesuaikan, ya.

Cara Mengatasi Hasil Print/Cetak Bergaris Epson L360 series

  • Klik tombol Windows pada keyword atau ikon Windows yang ada di pojok kiri bawah layar. Kemudian langsung ketik “Devices and Printers” (tanpa tanda kutip) untuk membuka menu pengaturan Devices and Printers.
  • Pilih printer Epson L-360, lalu klik kanan dan pilih opsi “Printer preferences”.
  • Klik tab “Maintenance”.
  • Pilih opsi “Nozzle check” terlebih dahulu agar kamu bisa mengetahui seperti apa kualitas hasil cetak. Kalau hasilnya memang putus-putus atau bergaris, kamu bisa klik opsi “Clean” untuk membersihkan nozzle.
  • Tunggu selama beberapa saat sampai proses pembersihan nozzle selesai.
  • Kalau sudah, ulangi lagi proses pemeriksaan kualitas hasil printing setelah menunggu selama 2-3 menit.

2. Power ink flushing.

Cara yang satu ini bisa jadi alternatif terakhir apabila ternyata cara di atas tidak berhasil, bahkan setelah kamu melakukannya beberapa kali. Meski begitu, pastikan dulu bahwa printer memang tidak kunjung memberikan hasil print yang sempurna sebelum kamu memutuskan untuk mencoba cara mengatasi hasil printer bergaris di Epson L-360 ini.

Mengapa? Karena power ink flushing akan mengharuskanmu untuk menggunakan tinta dalam jumlah banyak, serta memaksa printer memaksimalkan keluarnya tinta. 

Cara Perbaiki Epson L360 Hasil Print Putus Putus

Sedangkan langkah-langkahnya adalah seperti ini:

  • Di menu pengaturan Devices and Printers, klik kanan pada ikon printer-mu dan pilih “Printer preferences”.
  • Buka tab “Maintenance.
  • Pada tab “Maintenance”, klik opsi “Power Ink Flushing”.

Ketika proses power ink flushing berlangsung, printer akan mengeluarkan tinta secara maksimal sehingga jumlah tinta yang digunakan jelas banyak. Tujuan dari cara ini adalah untuk memastikan tinta kembali pas untuk menghasilkan cetakan yang sempurna.

Meski begitu, solusi yang pertama (nozzle check) biasanya sudah cukup untuk mengatasi hasil printer bergaris di Epson L-360, kok. Apalagi kalau printer-mu terbilang sering digunakan. 

Pasalnya, power ink flushing biasanya benar-benar dibutuhkan untuk printer yang sangat jarang digunakan, atau digunakan untuk pertama kalinya setelah menganggur dalam jangka panjang yaitu bulanan atau bahkan sampai lebih dari setahun.

Tips Mengatasi Printer Tidak Bisa Menarik Kertas

Ketika printer tidak bisa menarik kertas, tentu saja aktivitasmu jadi terkendala, kan? Apalagi kalau kamu sedang menge-print laporan, tugas kuliah, atau bahkan skripsi, sehingga kamu jelas butuh dokumen dengan segera.

Kalau saat ini kamu sedang mengalami masalah seperti ini, tentu kamu perlu segera mencari cara untuk mengatasinya. Akan tetapi, kamu juga harus tahu dulu apa penyebab printer tidak bisa menarik kertas agar kamu dapat menentukan apa solusi yang paling tepat untuk mengatasi masalah tersebut.

Simak penjelasan di bawah ini untuk informasi lebih lanjut tentang solusi mengatasi printer yang tidak bisa menarik kertas sesuai dengan penyebabnya, ya!

printer tidak bisa menarik kertas

5 Solusi Printer Tidak Bisa Menarik Printer

1. Kemungkinan ada benda asing yang masuk.

Begitu kamu mengalami masalah ini, kamu bisa cek dulu apakah ada benda asing yang masuk ke dalam printer. Meskipun sering kali tidak langsung terlihat, benda asing ini biasanya masuk sehingga menyumbat roller, yang menyebabkan kertas tidak bisa ditarik.

Untuk memastikan apakah memang ada benda asing masuk ke dalam printer-mu, kamu bisa lakukan langkah-langkah seperti ini:

  1. Keluarkan kertas dari printer terlebih dahulu.
  2. Matikan printer, kemudian buka cover-nya.
  3. Congkel sedikit bagian roller menggunakan obeng, minimal sampai ada sedikit ruang.
  4. Gunakan kaleng udara atau komrpesor untuk meniupkan angin dari atas printer agar benda asing atau kotoran bisa keluar.
  5. Congkel lagi roller printer lainnya, dan ulang langkah di atas sampai kotoran atau benda asing keluar.
  6. Kalau sudah, gunakan kuas untuk membersihkan bagian dalam printer, lalu pasang kembali cover printer.

2. Matikan printer sebentar lalu nyalakan kembali.

Solusi berikutnya yang bisa kamu coba adalah me-restart printer. Cara ini terutama efektif kalau printer tidak bisa menarik kertas karena adanya bug pada sistem printer yang membuat alat ini tidak bisa berfungsi normal sebagaimana mestinya.

Untuk melakukan restart pada printer, caranya sangat mudah. Kamu cukup mematikan printer, lalu diamkan beberapa saat. Sekitar 5-10 menit kemudian, nyalakan kembali printer-mu dan coba print ulang dokumen yang sedang kamu proses tadi.

3. Gunakan lem di komponen penarik kertas.

Cara yang satu ini bisa kamu terapkan apabila ternyata kamu tidak menemukan kotoran atau benda asing di dalam printer setelah melakukan langkah-langkah yang ada di tips nomor 1 di atas.

Dengan cara ini, kamu memanfaatkan daya rekat dari lem pada komponen penarik kertas di printer dengan tujuan untuk meningkatkan daya rekatnya. Harapannya, printer akan bisa menarik kertas dengan normal sebagaimana mestinya.

Terjadinya penurunan daya rekat komponen penarik kertas printer sendiri umumnya dipengaruhi oleh keausan komponen tadi. Dan dengan memberikan lem di komponen tersebut, daya rekatnya bisa dipulihkan.

Sedangkan langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

  1. Buka cover printer sampai kamu bisa melihat komponen penarik kertas.
  2. Siapkan lem kertas jenis stik alias lem stik (stick glue), lalu oleskan lem ke tangan. Setelah itu, oleskan tangan yang diberi lem tadi ke komponen penarik kertas.
  3. Jika sdah, coba masukkan kertas ke dalam printer lalu dan ulangi proses print dokumen.

4. Bersihkan printer secara menyeluruh.

Tips lainnya yang bisa kamu coba untuk mengatasi masalah printer tidak bisa menarik kertas adalah dengan membersihkan printer-mu secara menyeluruh. Soalnya, tumpukan kotoran di dalam printer — terutama di bagian-bagian tertentu — bisa mengakibatkan timbulnya masalah pada printer.

5. Ganti roller printer-mu.

Karena fungsinya untuk menarik kertas, tentu wajar kalau adanya masalah atau kerusakan pada komponen roller printer jadi penyebab printer tidak bisa menarik kertas. Dan apabila memang kondisinya sudah rusak, kamu perlu segera menggantinya dengan roller printer baru agar printer-mu bisa kembali berfungsi dengan normal.

Kamu bisa bawa printer ke pusat service untuk mengganti roller printer, atau menggantinya sendiri. Apabila kamu berencana untuk mengganti sendiri, ini dia caranya:

  1. Lepaskan seluruh komponen roller printer.
  2. Ambil besi dari roller lama, kemudian pasang besi tersebut ke roller baru.
  3. Pasang roller baru ke printer-mu, dan diikuti dengan pemasangan kembali seluruh komponen ke printer.

Itu tadi 5 solusi mengatasi printer tidak bisa menarik kertas. Semoga tutorialnya bisa membantumu mengatasi masalah ini, ya!

Bingung Epson L565 Error 0xf1? Yuk, Intip Solusinya!

Epson L565 adalah printer dengan fitur paling lengkap pada jajaran seri L terbaru yang lain. Ini tak herankan karena penggunaannya menyasar pengguna bisnis skala kecil yang mempunyai kebutuhan perangkat cetak beragam dibanding pengguna segmen rumah. Di antaranya mempunyai fungsi facsimile dan koneksi jaringan untuk pemakaian bersama.

Printer ini pun dilengkapi tabung tinta cukup besar yang mampu untuk menampung tinta yang cukup banyak sehingga pembelian tinta ataupun pengisian ulang tinta tak akan terlalu sering sehingga menghemat biaya sekali. 

Printer Epson L565 mempunyai jaringan wireless serta Ethernet, sehingga para pengguna bisa secara mudah untuk sambungkan perangkat printer ini dengan perangkat ponsel pintar ataupun iPhone. 

Dengan kelebihannya, printer ini menjadi pilihan banyak orang, apalagi pelajar dan mahasiswa. 

Seringnya penggunaan printer ini bisa saja menyebabkan error. Error yang cukup sering terjadi di printer ini adalah error 0xF1. Epson L565 error 0xF1 akan menghambat sekali pekerjaan, apalagi jika kamu tak mengetahui solusinya. 

Bagaimana tidak, dengan keadaan error ini, maka printer tak akan dapat digunakan sama sekali. Walaupun terkadang dapat mudah untuk diatasi, tapi tanpa solusi tepat error ini dapat kapanpun terulang di printermu.  yuk coba kita lihat yang masterprinterepson telah beri solusinya..

Cara Memperbaiki Printer Epson L565 Error F1 0xF1

Penyebab dari Error 0xF1 di Printer Epson L565

Supaya tak kerap terulang, ada baiknya dipahami lebih dulu penyebab error tersebut. Beberapa orang menganggap penyebabnya dikarenakan posisi kertas kurang tepat, karena tidak jarang setelah dimatikan lalu posisi kertas diubah, printer nyatanya kerap beroperasi normal lagi. 

Namun, ini tak selamanya, karena ternyata pernah pula tak dapat diatasi dalam waktu yang lama. Secara garis besar, error di printer ini, nyatanya karena pergerakan mekanik gear, seperti head dan juga lainnya terganggu sehingga printer karena tak dapat menarik kertas. 

Banyak faktor yang dapat sebabkan gerakan mekanik ini menjadi terganggu, misal kotoran menumpuk, kertas, gear rusak atau patah, adanya serangga, dan lain-lainnya.

Solusi Memperbaiki Epson L565 error 0xF1 

Setelah mengetahui penyebab dari printer error, sekarang tiba saatnya membahas mengenai cara memperbaiki Epson L565 error 0xF1.

1. Periksa Posisi dari Kertas

Hal pertama dapat kamu lakukan adalah periksa posisi kertas, karena tak menutup kemungkinan posisi kertas yang kurang tepat pun dapat sebabkan pergerakan terganggu. Pastikan jumlah kertas ditatakan tak begitu banyak. 

Sesuai petunjuk, silahkan kamu matikan lebih dulu printer. Setelah itu, benarkan posisi kertas atau kurangi apabila terlalu banyak. Hidupkan lagi printer, setelahnya coba pakai untuk cetak atau copy dokumen. 

2. Bersihkan Printer

Jika cara yang pertama belum berhasil, kamu bisa bersihkan printer di bagian tatakan kertas. Kamu bisa memakai senter untuk lihat mungkin ada debu, ataupun hal lain yang ganjal kertas. Segera ambil kotoran dan debu memakai tisu, dengan cara ini biasanya printer sudah dapat bekerja normal lagi. 

Jika masih belum berhasil, buka penutup printer, lalu cek barangkali terdapat sesuatu mengganjal pergerakan dari printer. Namun, setelah dicek tak ada, serta masalah belum dapat teratasi mungkin kami harus membongkar printer, karena masalah ini mungkin terjadi pada bagian dalam yang susah terlihat tanpa dibongkar. 

3. Mengganti Komponen yang Patah

Jika setelah dilakukan proses pembersihan, tapi masih saja error, kemungkinan ada komponen gear yang patah. Kamu bisa ganti gear itu sehingga printer dapat bekerja seperti sebelumnya. 

Namun begitu, jika kamu mengalami kesulitan sebaiknya bawa printer ke service center terdekat. Tak hanya praktis, pun hindari hal-hal yang tak diinginkan.

Cara Cegah Error 0xF1

Supaya masalah ini tak terus menerus terjadi, ada baiknya perhatikan hal-hal berikut ini:

  1. Tempatkan printer di tempat aman, baik dari paparan debu ataupun serangga. 
  2. Tutup penutup tatakan kertas apabila sedang tak dipakai, hal ini bisa kurangi resiko jatuhnya benda-benda asing ke dalam printer. 
  3. Rutin bersihkan printer minimal satu minggu sekali, sehingga resiko debu yang menumpuk bisa dihindari.
  4. Pastikan kertas dipakai selalu bersih, tak kusut, dan rapi.

Demikianlah pembahasan tentang solusi mengatasi Epson L565 error 0xF1. Dengan mengetahui cara mengatasi error tersebut, diharapkan kamu bisa memperbaiki jika error terjadi. Semoga bermanfaat. 

download driver epson l3110 original bebas virus

download driver epson l3110 - driver epson l3110  di produksi asli oleh perusahaan Epson, nah penjelasan Driver ini bisa kita pahami adalah sebuah perangkat lunak yang menghubungkan antara perangkat keras dengan sistem operasi sehingga dapat digunakan dan bekerja dengan baik.

jadi kalau ngga adanya driver epson ini, PC kamu gak bakal bisa digunakan untuk ngeprint ataupun scan file melalui komputer.

Oleh sebab itu, sangat penting untuk kamu menginstall driver printer epso ini sebelum menggunakannya untuk mencetak dokumen dan photo.

Printer Epson L3110 praktis banget loh..., karena dapat mendukung dengan sistem operasi Windows XP, Windows 7, Windows 8, Windows 10, Windows 11 dan Mac OS X.

download driver epson l3110

☑️ Sekilas Spesifikasi dan Harga Epson L3110 Terbaru bisa di lihat disini

➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖

KELEBIHAN Epson l3110 :

  1. Ukuran kertas : max A4 (copy, scan), up to quarto (print)
  2. Maximum resolution print : 5760 x 1440 dpi
  3. Maximum resolution scan : 600 x 1200 dpi
  4. Maximum resolution copy : 300 x 300 dpi
  5. konektivitas : USB.2
  6. kapasitas kertas : 100 sheet
  7. kecepatan print : 5760 x 1440 dpi

KEUNGGULAN Epson l3110 :

  • Memiliki design tanki yang cukup ringkas
  • Bebas isi ulang tinta terus menerus
  • Resolusi dan kecepatan print tinggi

TYPE TINTA  Epson l3110 :

  • T00V1 Black
  • T00V2 Cyan
  • T00V3 Magenta
  • T00V4 Yellow
Download Driver Epson L3110 original terbaru dan bebas virus dan gratis tentunya bisa melalui link dibawah ini:

Trik ampuh reset printer canon g2000 tanpa software terbaru

Kemarin kami mendaptakan klien dengan permasalahan Printer Canon G2000 code 5B00 Waste Ink Counter error. Error ini biasanya mucul  karena telah penuhnya pembuangan tinta printer,  solusi yang kalian bisa lakukan adalah dengan melakukan reset printer. 

Pada kesmpatan singkat ini materprinterepson akan membagikan cara mereset printer canon G1000 G2000 G3000 G4000 tanpa menggunakan Aplikasi tambahan alias manual, langsung saja ya...

Trik Atasi Printer Canon G1000, G2000, G3000 dan G4000 Error 5B00 Tanpa Software Resetter
  1. Kondisi awal printer harus dalam keadaan mati ya. (Jika masih hidup matikan printer)
  2. Sedikan beberapa kertas di tray untuk melakukan test nantinya.
  3. Tekan dan tahan tombol STOP (segitiga merah) diikuti dengan menekan dan menahan tombol POWER
  4. lepaskan tombol STOP pada posisi masih menahan tombol POWER, tekan 5x tombol STOP lalu lepas tombol POWER, maka lampu indikator warna HIJAU akan berkedip tunggu lampu HIJAU tersebut sampai berhenti berkedip 
  5. lampu Hijau menyala, kemudian tekan tombol STOP sebanyak 5x kemudian tekan tombol POWER 1x. (pada proses ini printer melakukan reset automatis dan lampu indikator akan berkedip kembali dan melakukan proses print)
  6. Hasil print akan keluar, lampu indikator kembali berwarna Hijau, kemudian tekan tombol STOP 3x lalu tekan tombol POWER 1x. (printer kembali melakukan print)
  7. Matikan dan hidupkan ulang
  8. akhirnya printer bisa digunakan kembali.

Kesimpulan 

Printer canon G1000 G2000 G3000 G4000 berkedip 7 kali atau error code 5B00 Waste Ink Counter error ini adalah disebabkan karna counter pada printer sudah mencapai batas maksimal atau penuh. 

Selain mereset printer secara manual seperti diatas ada  4 cara lagi untuk memperbaiki error 5b00 yang memang cara diatas jikalau tidak bisa berhasil :

  1. Reset dengan “Software Service Tool V4720 atau Service Tool Reset V5.0.1.1 Wic”. 
  2. Ganti IC Eeprom IC, Eeprom yang diganti bertipe 4G16
  3. Flash IC Eeprom software atau BIOS yang diinstal pada IC 
  4. Ganti Motherboard ,Harga motherboard printer Canon G1000, G2000 atau G3000 biasanya  Rp. 450.000 - Rp. 500.000. 
  5. Bawa ke kang servis :D
semoga bermanfaat....:)

Artikel Pilihan